Saraf terjepit adalah kondisi yang sangat menyakitkan. Saraf kejepit bisa menimpa siapa saja dan kapan saja, seperti mengangkat beban berat atau melakukan aktivitas dengan postur yang salah dapat mengakibatkan saraf terjepit.
Apa sih sebenarnya saraf terjepit? saraf kejepit adalah suatu kondisi dimana saraf tertekan oleh bagian sekitarnya sehingga menimbulkan rasa sakit yang luar biasa. Saraf ini memanjang dari sumsum tulang belakang sampai pantat dan daerah pinggul dan di bagian belakang kaki kaki.
Biasanya saraf terjepit terjadi karena trauma akibat benturan pada kecelakaan atau terjatuh, melakukan gerakan statis secara berulang-ulang dalam waktu yang lama, seperti duduk terlalu lama saat berkendara atau menggendong bayi, hingga posisi yang salah saat beraktifitas sehari-hari, misalnya ketika mengangkat benda-benda yang berat atau duduk dengan posisi yang tidak benar.
Selain itu, penyakit arthritis, osteoporosis, kehamilan, serta gaya hidup yang salah seperti berat badan yang terlalu tinggi, juga dapat menyebabkan terjadinya saraf kejepit.
Gejala dari saraf terjepit antara lain:
- Rasa sakit
- Perubahan suhu tubuh
- Mati rasa
- Fungsi gerak terpengaruh
Cara ampuh untuk mengatasi saraf terjepit adalah:
- Istirahat
- Kompres dingin
- Kompres panas
- Melakukan perenggangan
- Terapi obat
Cara menghindari saraf terjepit yaitu:
- Jangan tidur di kasur yang terlalu empuk
- Hindari kedinginan
- Ubah posisi duduk
- Olahraga minimal 3 kali seminggu
- Hindari mengangkat benda berat