Jangan Dibuang! KULIT UDANG Punya Segudang Manfaat Lho! Mulai Dari Menurunkan Kolesterol Hingga Mempercepat Penyembuhan luka Dan Kerusakan Tulang Serta Masih Banyak Lagi! Simak Selengkapnya

Banyak yang memasak udang membuang kulitnya, memang udang tanpa kulit jauh lebih mudah dinikmati, tidak perlu mengunyah dengan susah payah karena dagingnya yang cukup lembut. Tapi membuang kulit udang, terutama jika udangnya kecil-kecil juga sangat disayangkan karena kulit udang memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh.


Dikutip dari tribunnews.com, penelitian membuktikan, terdapat senyawa yang dikenal sebagai chondroitin yang dapat membantu menjaga kesehatan sendi pada kulit udang. Senyawa ini dapat meningkatkan produksi proteoglikan dan kalogen yang merupakan komponen penting pada sendi, membantu lubrikasi pada sendi, dan berperan sebagai shock absorber. Sumber utama dari senyawa ini adalah tulang rawan hewan. Salah satu contohnya adalah kulit udang. Jadi, jangan buang kulit udang saat Anda mengonsumsinya. Selain lebih praktis karena tidak perlu mengupas, ternyata kulit udang dapat membantu menjaga kesehatan sendi Anda. 

Selain baik untuk kesehatan sendi, manfaat kulit udang antaralain:
- Bahan antirayap.
- Penghambat perbanyakan sel kanker lambung manusia.
- Meningkatkan daya tahan tubuh.
- Menurunkan kolesterol
- Mengurangi beban kerja liver.
- Mengurangi tekanan kerja organ tubuh lain akibat lemak berlebihan
- Mempercepat penyembuhan luka dan kerusakan tulang.
- Menghindarkan dari kemungkinan terjangkit penyakit typhus.
- Menghambat pertumbuhan berbagai mikroba patogen penyebab penyakit typhus.
Loading...
Back To Top