Ngak Percaya Diri karena Muka "Bopeng", Yuk Atasi Dengan Cara Ini! Cukup Sisihkan Waktu 20 Menitan!

Bopeng merupakan hal yang terjadi dan bukan merupakan penyakit yang harus segera disingkirkan, tetapi bopeng memang sangat menganggu penampilan. Bopeng bisa diakibatkan banyak hal tetapi hal yang sering terjadi adalah akibat jerawat. Hal ini membuat wajah anda tidak halis mulus dan susah untuk di make-up. 


Ada banyak cara untuk menghilangkan bopeng baik secara kimia ataupun alami, nah, berikut 5 cara menghilangkan bopeng dengan cara alami 

1. Jeruk Nipis dan Madu

Jeruk nipis dan madu bisa menjadi salah satu cara yang ampuh dalam menghilangkan bopeng dan bekas-bekas jerawat lainnya. 

Caranya: 
  • Ambil satu sendok makan madu kemudian ambil satu sendok perasan air jeruk nipis dan campurkan keduanya.
  • Selanjutnya oleskan pada seluruh wajah terutama pada bagian wajah yang terdapat bopeng atau bekas dan noda hitam akibat jerawat.
  • Diamkan kurang lebih sekitar 20-30 menit dan bilas dengan air bersih. 
  • Lakukan ini secara rutin hingga bopeng bekas jerawat menghilang.

2. Lidah Buaya

Lidah buaya merupakan salah satu jenis tanaman yang juga memiliki banyak khasiat. Salah satu khasiat yang kita kenal adalah baik untuk rambut namun tanaman ini juga bisa dikonsumsi yakni dijadikan agar-agar. Tapi disini tidak membahas itu namun menggunakan tanaman ini untuk menhilangkan bopeng bekas jerawat pada wajah. 

Caranya: 
  • Siapkan satu batang lidah buaya kemudian kupas kulitnya dan oleskan pada bopeng di wajah anda. 
  • Diamkan kurang lebih 30 hingga 50 menit hingga cairan lidah buaya benar-benar mengering dan terasa seperti ada plastik diwajah lalu bilas dengan air bersih. 
  • Untuk hasil yang maksimal bisa dibilas dengan air hangat. 
  • Lakukan dengan rutin hingga bopeng menyamar dan hilang.

3. Buah Tomat dan Mentimun

Buah tomat dan mentimun merupakan salah satu buah yang baik untuk kulit. Jika dikonsumsi secara teratur dipercaya dapat membuat kulit jadi lebih halus. Selain itu buah ini juga baik untuk menyembukan bekas jerawat seperti bopeng. 

Carannya:
  • Siapkan buah tomat dan mentimun kemudian haluskan keduanya dicampur menjadi satu. 
  • Olaskan pada wajah secara merata sebagai masker dan diamkan selama 30 menit, setelah itu bilas dengan air bersih. 
  • Lakukan cara ini rutin tiga kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

4. Jagung Muda

Untuk menghilangkan bopeng bekas jerawat menggunakan jagung muda caranya ialah dengan menjadikannya masker. 

Caranya:
  • Irislah buah jagung seperti ketika akan membuat perkedel kemudian blender hingga lembut. 
  • Jadikan masker dan pakai pada malam hari, cara pakainya oleskan pada seluruh wajah hingga merata kemudian bilas dengan air bersih setelah mengering atau sekitar 30 hingga 40 menit. 

5. Nanas 
Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan masker buah nanas. 

Caranya:
  • Pertama-tama parut atau blender nanas hingga halus. 
  • Setelah itu oleskan pada wajah dan diamkan selama 20 menit. 
  • Selanjutnya bilas dengan air dingin hingga bersih.
Loading...
Back To Top