WAJIB DITIRU!, Hilangkan Jerawat dengan Pasta Gigi, Begini Caranya!

Jerawat sering membuat permukaan kulit wajah menjadi bengkak dan terlihat kemerahan. Selain itu jerawat juga bisa menyebabkan infeksi yang membuat kulit wajah tidak mulus. Bagian yang paling ditakuti oleh semua orang adalah memiliki bekas jerawat yang tidak bisa hilang meskipun sudah melakukan berbagai macam perawatan. Karena hal itulah menyembuhkan jerawat di rumah adalah alternatif yang murah dan mudah.


Memencet atau mengeluarkan kotoran dari jerawat sering dianggap sebagai cara yang paling aman untuk menyembuhkan jerawat. Namun cara ini ternyata salah dan bisa menyebabkan jerawat bertambah parah. Tangan yang kotor mungkin akan menambah bakteri pada jerawat dan bisa menyebabkan infeksi. Selain itu kotoran jerawat juga bisa menularkan bakteri sehingga muncul lebih banyak jerawat.

Jika Anda merasa putus asa untuk menyembuhan jerawat, maka ada cara yang lebih mudah yaitu memakai pasta gigi. Cara ini sudah dipakai sejak lama sebelum banyak orang mengenal perawatan jerawat yang mahal.

Cara Menghilangkan Jerawat dengan Pasta Gigi

Cara merawat jerawat dengan pasta gigi bisa dilakukan dengan langkah yang lebih mudah. Anda hanya perlu mengeluarkan pasta gigi kemudian mengoleskannya pada jerawat. Namun untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal, maka Anda bisa mengikuti beberapa langkah dibawah ini.

  • Bersihkan semua bagian wajah Anda dengan produk pembersih yang sesuai dengan jenis kulit wajah. Hindari memakai produk kosmetik yang mengandung alkohol untuk mengurangi iritasi pada kulit dan jerawat.
  • Bersihkan wajah dengan handuk hangat agar pori-pori wajah tidak kaku. Jangan menggunakan air yang terlalu panas.
  • Pilih jenis pasta gigi yang tidak mengandung senyawa kimia berlebihan. Lebih baik jika memakai pasta gigi organik yang hanya mengandung menthol, baking soda, triclodan dan hidrogen peroksida dalam jumlah yang sedikit.
  • Hindari memilih jenis pasta gigi gel karena hanya akan membuat kulit dan jerawat menjadi lebih kering dan kaku.
  • Ambil pasta gigi sebesar ujung jari saja. Oleskan pasta gigi hanya pada bagian kulit yang berjerawat. Lakukan langkah ini saat malam hari.
  • Biarkan pasta gigi berada diatas wajah dan pastikan alas untuk tidur Anda memang sudah berih.
  • Saat pagi harinya usap semua pasta gigi dari wajah dengan handuk yang sudah direndam dalam air hangat.
  • Jangan pernah menghilangkan pasta gigi dengan tangan kering setelah bangun tidur karena bisa menyebabkan luka pada jerawat.
  • Berikan pembersih dan pelembab untuk jerawat yang sesuai dengan jenis kulit Anda.
  • Anda juga bisa menambahkan sedikit madu pada bagian yang berjerawat jika tipe kulit Anda kering.

Cara menghilangkan jerawat dengan pasta gigi dapat anda andalkan jika berbagai cara menghilangkan jerawat belum berhasil.

Loading...
Back To Top